Ada Kepentingan Kapitalis Asing
Rabu, 05 Mei 2010 – 22:18 WIB
Penunjukan itu, kata Desmond pula, bisa dijadikan pembenaran terhadap desas-desus yang selama ini menganggap Sri Mulyani adalah tangan asing. "Kapital asing-lah yang menyelamatkan Sri Mulyani, dengan mencabut dia dari republik sementara ini. Ini kan menjadi logis, dan pembenaran atas proses yang diduga selama ini," katanya.
Menurut Desmond, kalau Sri Mulyani bertanggungjawab dalam proses bailout Bank Century senilai Rp 6,7 triliun, seharusnya ia mundur dari Menkeu dan melayani proses hukum. "Kita tidak menuduh secara gamblang persoalan ini, tapi kan ada proses hukum yang harus dilewati. Kalau di pengadilan menyatakan tidak bersalah, ya, gak masalah. Tapi selama proses hukum ini berlangsung, hormatilah lembaga ini, kalau dia warga negara yang baik," katanya.