Adam: Ini Langkah Besar Sheila On 7 Jadi Band Indie
jpnn.com - Sheila on 7 resmi merilis single terbaru, dan satu-satunya dalam tiga tahun terakhir, yang diberi judul Film Favorit, Senin (29/1).
Peluncuran lagu tersebut menjadi momen penting bagi grup asal Jogjakarta ini. Sebab, selain merupakan karya pertama setelah album Musim Yang Baik (2014), lagu Film Favorit istimewa karena menjadi karya pertama yang dilepas secara independen.
Sheila on 7 berada kini di bawah bendera mereka sendiri yakni, 507 Records. "Ini salah satu langkah besar yang konkret dari Sheila On 7 untuk menjadi band indie," kata bassis Sheila on 7, Adam Muhammad Subarkah di Kemang, Jakarta Selatan, Senin (29/1).
"Dari mendengar demo Eross, aku langsung senang lagu ini. Aku merasa lagu ini bisa jadi beda, dalam arti segar, lebih megah dan lebih lebar aransemennya," lanjut sang vokalis Akhdiyat Duta Modjo alias Duta.
Film Favorit merupakan lagu yang diciptakan gitaris Eross Candra. Dia mengaku menulisnya usai terinspirasi dari kisah seorang teman dekat yang belum berhasil menemukan pasangan hidup.
"Aku kayak kasih saran ke dia, supaya bisa berpikir dan bertindak atau berjuang seperti di film. Aku mengumpamakan aku adalah dia, supaya untuk anak-anak sekarang lebih relevan, lebih kena. Kalau soal judulnya Film Favorit karena kalau aku lihat aksi heroik belakangan ini cuma ada di film," jelas Eross.
Sheila on 7 menggarap Film Favorit dengan pola berbeda dari lagu-lagu sebelumnya. Untuk pertama kali, grup yang diisi Duta, Brian, Eross, dan Asam itu melibatkan music director untuk memperkaya dan mengarahkan proses rekaman, setelah Sheila on 7 sekian tahun terbiasa menangani rekaman sendiri.
"Dengan masuknya Tomo Widayat dan Tama Wicitra (music director), mereka bisa lebih berimajinasi lagi, yang anak-anak Sheila on 7 tidak akan kepikiran, jadi lebih bisa diterima zaman sekarang, seperti ada unsur synthesizer juga," urai Eross.