Aduh, Ini 5 Hal yang Terjadi Jika Anda Bermain Cinta di Dalam Bak Mandi

jpnn.com, JAKARTA - BAGI pasangan yang jenuh bermain cinta selalu di kamar, mencari alternatif pengganti tempat begituan tentu merupakan hal menyenangkan.
Selain di kamar, pasangan bisa mencoba bermain cinta di dapur, ruang tamu, mobil, bahkan dalam bak mandi alias bathtub.
Memang, bak mandi atau bathtub merupakan salah satu tempat bermain cinta kesukaan banyak pasangan.
Namun, sebaiknya Anda dan dia jangan bermain cinta di dalam bathtub atau bak mandi karena bisa menimbulkan beberapa risiko.
Apa saja itu? Berikut ini penjelasannya, seperti dilansir laman Womanshealthmag.
1. Infeksi Ragi atau ISK
Klorin dan bahan kimia lain yang digunakan di dalam bathtub bisa mengacaukan pH daerah kewanitaan Anda dan membunuh bakteri baik lainnya.
Hal ini memungkinkan bakteri jahat masuk dan mungkin menyebabkan infeksi yang mengganggu.