Agung Minta BPOM Teruskan Sweeping
Jumat, 28 November 2008 – 13:30 WIB
“Jangan takut atau berhenti melakukan sweeping atas produk-produk membahayakan. Karena kita ingin konsumen senantiasa terlindungi dan aman,” tegasnya.
Agung menambahkan, tidak terbendungnya peredaran berbagai produk makanan dan minuman khususnya asal impor ini akibat dari perdagangan bebas. Oleh sebab itu menjadi kewajiban pemerintah untuk lebih ketat melakukan pengawasan, selain mengingatkan masyarakat lebih berhati-hati saat membeli produk-produk tersebut.
“Aturan yang mewajibkan komoditi impor yang dipasarkan di dalam negeri, dengan mencantumkan keterangan dalam bahasa Indonesia salah satu cara yang baik,” tandas Agung seraya menambahkan konsumen perlu lebih diarahkan untuk menghargai dan mencintai produk dalam negeri yang sudah memperoleh regitsrasi produk dari pihak pemerintah. (wid)