Ahmad Supli Melawan, Bakal Lapokan Orang yang Sebarkan Fotonya
"Saya sangat keberatan itu. Itu, pencemaran nama baik. Harus diusut siapa yang membuat dan menyebarkan," tegas Supli.
Dia menduga orang yang menyebarkan screenshot video dan fotonya itu tidak jauh dari lingkaran Grup WA PIT SToP MATA.
"Saya tidak yakin kalau TGB yang sebar foto saya itu, saya bersama dua pengacara segera melapor," ungkap Supli.
Diberitakan sebelumnya, Ahmad Supli menghadiri panggilan penyidik Ditreskrimsus Polda NTB, pada Senin siang.
Supli dipanggil polisi dalam agenda klarifikasi atas laporan dari Tuan Guru Bajang (TGB) Muhammad Zainul Majdi, melalui kuasa hukumnya Husnan Wadi beberapa waktu lalu.
"Iya hari ini saya telah menjalani pemeriksaan atas laporan dari pengacara Tuan Guru Bajang," katanya.
Politikus Partai Keadilan Sejahtera (PKS) itu dilaporkan lantaran membagikan konten YouTube yang diduga mencemarkan nama baik TGB di WhatsApp grup PIT SToP MATA.
Kepala awak media Ahmad Supli mengaku sebelum adanya laporan yang ditujukan kepadanya itu, dia sempat melakukan berbagai macam upaya.