Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ahok: ‎Saya atau Anggota DPRD yang Masuk Penjara

Rabu, 25 Februari 2015 – 16:51 WIB
Ahok: ‎Saya atau Anggota DPRD yang Masuk Penjara - JPNN.COM
Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok). Foto: dok.JPNN

jpnn.com - JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) siap melawan langkah DPRD DKI Jakarta yang mengajukan hak angket terkait dengan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah DKI Jakarta 2015.

"Makanya kita tunggu angket dulu nih, kan belum angket nih. Angketin dulu, nanti saya angket balik. Kita hitung-hitungan saja, saya masuk penjara atau anggota DPRD yang masuk penjara," kata Ahok di Balai Kota, Jakarta, Rabu (25/2).

Sebagai bekas anggota DPR, Ahok mengaku juga sering mendengar dulu banyak anggota DPRD‎ masuk penjara secara berjamaah. "Kalau sendiri-sendiri jangan, mesti kompak. Ya udah kita lihat saja Republik ini mau di bawa ke mana," ujarnya.

Ahok mengungkapkan soal‎ anggaran siluman sebesar Rp 12,1 triliun yang coba dimasukkan oleh oknum DPRD. Padahal, anggaran itu tidak ada pada saat pengesahan raperda APBD DKI 2015.

Mantan Bupati Belitung itu mengaku tidak takut keputusannya itu membuat posisinya sebagai gubernur‎ akan terancam. "Saya sudah putusin lebih baik diturunkan dari gubernur daripada Rp 12,1 triliun dipakai buat belanja yang enggak masuk akal," tandasnya. (gil/jpnn)

 

JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) siap melawan langkah DPRD DKI Jakarta yang mengajukan hak angket terkait dengan Anggaran

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close