Ahok Pilih Nyagub Lewat Jalur Independen Jika...
jpnn.com - JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama memastikan maju sebagai calon Gubernur DKI dalam Pemilihan Kepala Daerah DKI 2017 lewat jalur independen. Hal ini dilakukan apabila Teman Ahok berhasil mengumpulkan satu juta KTP.
“Kalau satu juta KTP ya mesti ikut KTP dong,” kata Ahok, sapaan Basuki, di Balai Kota, Jakarta, Jumat (8/1).
Ahok menyatakan, dirinya tidak akan berpindah haluan maju lewat partai politik. Pasalnya, ia menghargai usaha Teman Ahok yang sudah bekerja keras untuk mengumpulkan KTP.
“Enggak mungkin dong (ditinggal), kan Teman Ahok udah berjuang satu juta KTP,” ucap Ahok.
Meski sudah berkomitmen maju lewat jalur independen, namun Ahok belum mau melakukan deklarasi. Mantan Bupati Belitung Timur itu mengatakan, deklarasi dilakukan setelah Teman Ahok berhasil mengumpulkan satu juta KTP.
“Tunggu sejuta baru deklarasi,” ungkap Ahok. (gil/jpnn)