Airlangga tak Disiapkan Untuk jadi Cawapres Jokowi
jpnn.com, JAKARTA - Partai Golkar membantah sang Ketua Umum Airlangga Hartarto dipersiapkan menjadi calon wakil presiden mendampingi Joko Widodo di pemilihan presiden 2019.
Ketua DPP Partai Golkar Happy Bone Zulkarnaen mengatakan isu itu sama sekali tidak benar.
Politikus senior partai berlambang pohon beringin ini menyatakan tidak ada pembahasan soal cawapres saat musyawarah nasional luar biasa (munaslub).
"Soal Airlangga dipersiapkan cawapres itu ingin kami sampaikan tidak benar," kata Happy di arena Munaslub Partai Golkar.
Menurut Happy, saat ini partainya benar-benar fokus membangun Golkar Bersih, Golkar Bangkit dan Golkar Menang.
"Serta Golkar yang mampu mendukung Jokowi menjadi presiden yang kedua kalinya," katanya.
Dia mengatakan setelah adanya perbedaan, Golkar kemudian bangkit dan bersatu padu untuk mendukung Jokowi.
"Sama sekali kami tidak bicarakan cawapres," tegasnya.