Ajak Sadar sejak Dini
Pengalaman Tumor Bikin Andien WaspadaRabu, 09 Mei 2012 – 06:59 WIB
Pemeriksaan lebih dini bisa menyelamatkan penderitanya. "Kan bisa cepat diketahui dan cepat diobati. Pokoknya, kalau merasakan ada benjolan, buruan deh periksa ke dokter. Jangan nunggu-nunggu seperti saya," imbuhnya.
Penyanyi yang sudah membuat empat album itu mengakui bahwa dulu pengetahuannya tentang penyakit tersebut minim. Apalagi, saat itu masih remaja. Dulu yang dia tahu, usia remaja belum rentan terkena penyakit ini. "Ternyata, faktanya tidak begitu. Ketika saya masih 16 tahun kena juga. Banyak faktor yang menyebabkan hal tersebut," tegasnya.
Sekarang, selain rajin memeriksa sendiri, Andien semakin sadar untuk menjalani hidup sehat. Makan sehat dan berolahraga teratur. "Pengobatan lebih lanjut cuma pemeriksaan berkala. Kata dokter, kalau sudah pernah kena, rentan untuk balik lagi," urainya. (jan/c2/tia)