Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Akankah Hadir di Reuni Alumni 212? Anies Jawab Begini

Kamis, 30 November 2017 – 17:12 WIB
Akankah Hadir di Reuni Alumni 212? Anies Jawab Begini - JPNN.COM
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Foto: dokumen JPNN.Com

jpnn.com, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memastikan, dirinya telah mengizinkan penggunaan kawasan Monas, Jakarta Pusat, untuk digunakan sebagai tempat acara Reuni Alumni 212 dan perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW, Sabtu (2/12).

Anies mengaku, izin tersebut legal karena menggunakan Peraturan Gubenur yang baru.

"Suratnya sudah masuk kira-kira seminggu yang lalu. Kemudian, (kami) beri ACC. Saya katakan, pastikan (acara) sesuai dengan Pergub yang baru," kata Anies di Gedung DPRD DKI, Jakarta Pusat, Kamis (30/11).

Saat ditanya apakah dirinya akan hadir dalam acara tersebut, Anies belum mau menjanjikan.

Pihak panitia menjadwalkan Anies ikut hadir sebagai pembicara dalam acara reuni Alumni 212 itu.

"Belum tahu," kata mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu.

Sebelumnya diberitakan, Ketua Presidium Alumni 212 Slamet Maarif mengatakan, pihaknya sudah mengundang Gubernur Jakarta Anies Baswedan dan wakilnya Sandiaga Uno. Slamet juga meyakini Anies dan Sandiaga akan menghadiri acara.

"InsyaAllah hadir. Sudah konfirmasi hadir," kata Slamet beberapa waktu lalu. (Tan/jpnn)

Pihak panitia menjadwalkan Anies Baswedan ikut hadir sebagai pembicara dalam acara reuni Alumni 212 itu.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close