Aksi Begal di Jalanan Kian Marak, Sahroni Minta Polisi Tingkatkan Patroli
jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua Komisi III DPR RI Ahmad Sahroni minta polisi meningkatkan patroli dan razia menyusul kian maraknya aksi begal sadis di jalanan.
Hal itu disampaikan Sahroni menanggapi video viral pengendara mobil menabrak dua pria bermotor yang diduga begal.
Kabid Humas Polda Jawa Tengah Kombes M Iqbal Alqudu?sy sebelumnya menyebut peristiwa itu terjadi di Mertoyudan, Kabupaten Magelang.
Oleh karena itu, Sahroni meminta kepolisian bertindak tegas dalam menangani aksi-aksi brutal di jalanan.
"Meminta kepolisian di seluruh daerah bertindak tegas terhadap pelaku aksi-aksi kejahatan jalanan. Sebab belakangan ini marak sekali aksi kriminal menggunakan senjata tajam di jalanan," kata Sahroni melalui keterangan tertulis di Jakarta, Selasa (7/3).
Legislator Fraksi Partai Nasdem itu merasa miris lantaran banyak dari pelaku kejahatan jalanan ternyata anak di bawah umur.
Namun, Sahroni menegaskan bahwa aksi kejahatan jalanan yang meresahkan masyarakat tidak boleh dibiarkan.
"Jadi, mohon, mau itu begal, gangster, pelaku tawuran, tindak tegas semua tanpa terkecuali,” ujar Sahroni dalam keterangan (7/3/23).