Alasan Sabotase
Oleh Dahlan IskanSampai tahun 1989 Sears masih yang terbesar di Amerika. Lalu, di tahun itu, dikalahkan Walmart. Kian lama kian kalah.
Tahun lalu Sears mengajukan permohonan bangkrut. Dengan tujuan mengecilkan jaringan tokonya.
Permohonan itu dikabulkan tiga bulan lalu. Sears diizinkan menyehatkan perusahaannya. Dengan cara hanya mempertahankan sebanyak 430 toko.
Waktu mendirikan Gatestone Institute, Nina menetapkan lembaganya itu sebagai not for profit. Ini untuk membedakan dengan lembaga yang menyebut diri nonprofit.
Lembaga not for profit boleh berbisnis dan mencari laba. Namun labanya tidak untuk kepentingan pemiliknya. Melainkan untuk memperbesar pengabdian sosial lembaga itu sendiri.
Mirip itu pula yang sebenarnya ingin saya dirikan dulu. Setelah tidak menjadi sesuatu lagi. Yang saya sebut sosiopreuneur itu. Yang akhirnya batal total itu. Akibat kesibukan yang sia-sia itu.
Di Gatestone, Nina berhasil merekrut beberapa aktivis Islam. Yang tidak risi dengan cap bahwa Gatestone itu anti-Islam.
Misalnya Amir Taheri. Wartawan terkemuka asal Iran. Kini berumur 72 tahun. Saat menjadi pimpinan harian Kayhan Taheri sangat pro kepad Shah Reza Pahlevi. Yang digulingkan people power-nya Ayatollah Khomeini.