Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

All England 2023: Ginting Kalah, Puasa Sejak 1994 Berlanjut

Sabtu, 18 Maret 2023 – 03:35 WIB
All England 2023: Ginting Kalah, Puasa Sejak 1994 Berlanjut - JPNN.COM
Anthony Sinisuka Ginting terhenti di perempat final All England 2023. Foto: Ricardo

jpnn.com - BIRMINGHAM - Puasa gelar Indonesia di nomor tunggal putra All England berlanjut.

Satu-satunya tunggal putra Indonesia di perempat final All England 2023, Anthony Sinisuka Ginting angkat koper.

Ginting yang kini berada di anak tangga ketiga dunia itu kalah dari bule Denmark ranking 18, Anders Antonsen.

Pada pertandingan di Court Minori Yoneyama, Utilita Arena Birmingham, Sabtu (18/3) dini hari WIB, Ginting takluk rubber game 14-21, 21-9, 17-21 dalam durasi 73 menit.

Rekor head to head Ginting vs Antonsen pun menjadi 5-2.

Itu juga berarti prestasi Hariyanto Arbi yang menjadi tunggal putra terakhir dari Indonesia yang jadi juara All England, belum ada pewarisnya.

Hariyanto Arbi juara pada 1994 (gelar keduanya setelah All England 1993).

Setelah itu, tunggal putra Indonesia puasa gelar di All England, 29 tahun.

Satu-satunya tunggal putra Indonesia di perempat final All England 2023, Anthony Sinisuka Ginting gugur.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News