Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ambani Boyongan ke Istana Rp 17 T

Sabtu, 16 Oktober 2010 – 15:20 WIB
Ambani Boyongan ke Istana Rp 17 T - JPNN.COM
Penulis buku Ambani and Sons itu menyatakan bahwa kehidupan pribadi Ambani yang tidak banyak terungkap media, membuat taipan ultrakaya India itu kesulitan mengekspresikan diri. Terutama, dalam mengekspresikan dirinya sebagai orang kaya. "Lewat cara ini, dia tidak perlu mengumumkan diri sebagai taipan. Semua orang juga pasti akan paham dengan sendirinya," imbuh McDonald seperti dilansir Daily Mail.

Untuk membangun rumah impian yang namanya diambil dari nama sebuah pulau mitos itu, Ambani menghabiskan dana USD 1,9 miliar atau sekitar Rp 16,95 triliun. Hunian yang dibangun di atas lahan seluas 3.437 meter persegi tersebut dilengkapi dengan sembilan lift. Tempat parkir yang disediakan di beberapa lantai paling bawah, konon, mampu menampung sampai 160 mobil.

Selain ibu dan anggota keluarga intinya, Ambani pun akan mengajak sekitar 600 orang tinggal di Antilia. Mereka akan menjadi staf rumah tangga dan bertugas merawat hunian istimewa keluarga konglomerat India tersebut. Nantinya, Ambani dan keluarganya bakal menempati beberapa lantai teratas Antilia. Dari sana, mereka bisa menikmati pemandangan Laut Arab dengan leluasa.

Tiga materi utama pembentuk Antilia adalah baja, kaca dan ubin. Itulah yang membuat penampilan Antilia yang beralamat di Altamount Road itu modern dan futuristik. Di antara 27 lantai itu, terdapat empat lantai yang didominasi taman gantung. Dengan demikian, Antilia akan tetap menjadi hunian yang nyaman, baik di musim panas dan dingin.

MUMBAI - Mukesh Ambani membuat sensasi. Kemarin (15/10), taipan India yang tahun ini dinobatkan sebagai pria terkaya di Asia oleh majalah Forbes

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News