Anak Buah Noordin Tiarap 6 Bulan
Sabtu, 08 Agustus 2009 – 13:41 WIB
Dia mengatakan, biasanya setelah polisi berhasil meringkus pelaku pengeboman, maka sisa-sisa jaringannya untuk sementara akan tiarap. 'Masa tenang' ini biasanya berlangsung sekitar enam bulan. Kalau aparat sudah terlena, aksi pengeboman akan dilakukan lagi.
Menurut Soeripto, selain langkah tindakan represif, untuk mematikan gerakan terorisme juga harus dengan pendekatan preventif persuasif. "Jadi, memetakan motivasi terorisme itu harus dilakukan. Tidak cukup hanya dilakukan oleh polisi, tapi juga instansi terkait yang berwenang," ulasnya.