Ananda Sukarlan, Pianis Indonesia yang Jadi Anggota Dewan Musik Spanyol
Komponis Kondang Eropa yang Suka Modifikasi Nada GamelanKamis, 07 Juli 2011 – 08:08 WIB
Di Spanyol, Ananda saat ini berdomisili di Bilbao. Sebuah kawasan di bagian utara Spanyol. "Bisa dibilang, itu adalah "pantura"-nya Spanyol, langsung berhadapan dengan lautan yang memisahkan Spanyol dan Inggris," tuturnya.
Sudah lebih dari 20 tahun Ananda tinggal di Spanyol. Bahkan, dia sudah mengantongi permanent resident (penghuni tetap) meski tetap mempertahankan status sebagai warga negara Indonesia. Pernikahannya dengan warga Spanyol, Raquel Gomez, membuahkan buah hati Alicia Pirena Sukarlan yang kini berusia 12 tahun.
Nama Ananda di Spanyol, bahkan Eropa, sudah kondang. Dia dianggap sebagai salah seorang maestro pianis sekaligus komponis Eropa. Dia sering berkeliling Eropa menggelar pertunjukan musik dan memimpin para kru yang umumnya asli Spanyol. Dia juga beberapa kali mengadakan konser solo di Rotterdam, Berlin, Madrid, Lisabon, hingga Queensland.