Anggaran Kementerian BUMN Terkecil, Terserap 81 Persen
Jumat, 28 Desember 2012 – 20:08 WIB
Kemudian di Deputi Industri Strategis dan Manufaktur realisasi penyerapan anggarannya hanya Rp 3,9 miliar dari Rp 5 miliar dana yang disediakan. Dan Deputi Infrastruktur dan Logistik penyerapan anggarannya hanya Rp 3,2 miliar dari Rp 4 miliar dana yang ada.
"Untuk Deputi Bidang Jasa penyerapan anggarannya Rp 4,3 miliar dari Rp 5,3 miliar dana yang disediakan dan serta Deputi Bidang Restrukturisasi penyerapan anggarannya Rp 13,17 miliar dari Rp 17,2 miliar dana yang disediakan,".
Namun, masih kata Wahyu, walaupun anggaran kementerian kecil, suntikan dana pemerintah melalui Penyertaan Modal Negara (PMN) tergolong besar. Selama periode 2012 mencapai Rp 4,6 triliun.