Ani Yudhoyono Resmikan 27 Rumah Pintar
Kamis, 07 Juni 2012 – 13:16 WIB
SERANG - Ibu Negara, Ani Yudhoyono bersama Solidaritas Istri Kabinet Indonesia Bersatu (SIKIB) meresmikan sebanyak 27 rumah pintar (rumpin) yang tersebar di 12 provinsi Indonesia di Rumah Pintar Baladika Grup-1 Kopassus, Serang, Banten, Kamis (7/6). Peresmian 27 rumpin tersebut ditandai dengan penandatanganan prasasti yang dilakukan oleh Ani Yudhoyono. Pendirian 27 rumpin yang merupakan hasil kerjasama SIKIB, TNI, Sinar Mas dan Yayasan Tunggadewi tersebut bertujuan untuk meningkatkan minat belajar anak usia 4-15 tahun. Program ini juga dimaksudkan untuk membantu pemerintah dalam mencerdaskan kehidupan bangsa.
"Kami berharap, program ini dapat menyebarkan ilmu pengetahuan dan teknologi (IPTEK) sesuai perkembangan usia anak. Sehingga kita bisa mengoptimalkan potensi anak," tegas Ani Yudhoyono.
Dijelaskan, metode pembelajaran yang diterapkan di Rumpin tersebut adalah menggunakan pendekatan penuh kegembiraan, pembelajaran beririentasi makna, kecerdasan majemuk dan sebagai sekolah yang berorientasi pada ketrampilan hidup. "Intinya, isi dan proses pembelajaran dirancang sedemikian rupa, agar dapat belajar dengan menyenangkan," imbuhnya.
SERANG - Ibu Negara, Ani Yudhoyono bersama Solidaritas Istri Kabinet Indonesia Bersatu (SIKIB) meresmikan sebanyak 27 rumah pintar (rumpin) yang
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
JPNN VIDEO
-
Tiga Ratu Dunia Meriahkan Grand Final Miss Teen Beauty Indonesia dan Indonesian Stars Search 2024
-
Menjelang Perayaan Natal, Discovery Ancol Persembahkan Chrismast Tree Lighting
-
Pertama Kali Bermain Film Horor, Rachel Vennya Ingin Keluar Dari Zona Nyaman
-
Salam Rancage Membuat Olahan Sampah Kertas Menjadi Produk Premium
-
Bentrok Ormas di Pekanbaru, Polda Jatim Buru Seluruh Pelaku | Reaction JPNN
BERITA LAINNYA
- Pendidikan
Wahai Guru PNS, PPPK & Honorer, Inilah Poin-poin Penting Pidato Mendikdasmen
Senin, 25 November 2024 – 14:54 WIB - Pendidikan
Gibran Minta Sistem Zonasi PPDB Dihilangkan, Mendikdasmen: Masih Pengkajian
Minggu, 24 November 2024 – 19:59 WIB - Pendidikan
INSEAD Business School, Jadikan Kerja Sama FWD Group & BRI Life Sebagai Studi Kasus
Minggu, 24 November 2024 – 09:13 WIB - Pendidikan
Direksi ASABRI Mengajar Para Mahasiswa Magister Universitas Pertahanan
Minggu, 24 November 2024 – 03:20 WIB
BERITA TERPOPULER
- Humaniora
Tahun Depan, Sebegini Jumlah Guru ASN & Honorer yang Dapat Tunjangan, Lainnya Sabar
Senin, 25 November 2024 – 12:57 WIB - Pendidikan
Wahai Guru PNS, PPPK & Honorer, Inilah Poin-poin Penting Pidato Mendikdasmen
Senin, 25 November 2024 – 14:54 WIB - Musik
Sheila On 7 Akhirnya Mempersembahkan Memori Baik
Senin, 25 November 2024 – 13:35 WIB - Kriminal
Suami di Gresik Diduga Lakukan KDRT Kepada Istri Gunakan Sajam, Korban Tewas
Senin, 25 November 2024 – 15:35 WIB - Humaniora
Supriyani Divonis Bebas, PGRI: Kado Hari Guru Nasional
Senin, 25 November 2024 – 15:42 WIB