Aniaya Pedagang, Dua Brimob Gadungan Digelandang
Kamis, 22 September 2011 – 02:24 WIB
TANGSEL - Lantaran menganiaya seorang pedagang barang rongsokan, Nur Cahyo (33) dan Heri (28( dicokok petugas Polsek Pondok Aren. Kedua pria yang juga mengaku sebagai anggota Brimob itu diringkus di Jalan Raya Cut Nyak Dien, Perumahan Bintaro Sektor VIII, Kecamatan Pondok Aren, Kota Tangsel, Selasa (20/9) malam usai menganiaya Jumri (23).
Saat itu, warga Kabupaten Tangerang ini hendak menebus Motor Honda Revo yang digadaikan kepada Nur Cahyo. ”Kami dapat laporan korban dipukuli. Saat kami datang ke lokasi ternyata yang memukuli dua anggota Brimob gadungan,” terang Kapolsek Pondok Aren, Kompol Victor Alexander Lateka.
Pemukulan berawal saat Jumri dan kedua pelaku berjanji bertemu di lokasi untuk menebus satu unit kendaraan Honda Revo yang digadai. Tanpa sebab yang jelas, Jumri sang pemilik motor dipukuli sampai babak belur. Selanjutnya, petugas yang mendengar keterangan bahwa korban dipukuli anggota Brimob mendatangi TKP.
”Saat didatangi, dua pelaku terlihat tenang. Pelaku Nur Cahyo menggunakan pakaian Brimob berpangkat brigadir,” kata Viktor. Petugas Polsek Pondok Aren yang melihat gelagat mencurigakan dari dua pelaku, meminta Nur Cahyo menunjukkan kartu tanda anggota. Ternyata, yang bersangkutan tidak bisa menunjukkan.
TANGSEL - Lantaran menganiaya seorang pedagang barang rongsokan, Nur Cahyo (33) dan Heri (28( dicokok petugas Polsek Pondok Aren. Kedua pria yang
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
JPNN VIDEO
-
Ini Solusi dari Dharma Kun untuk Atasi Banjir di Jakarta
-
Komisi III Akan Gelar Fit and Proper Test 10 Calon Pimpinan KPK
-
Pengungsi Erupsi Lewotobi Kekurangan Persediaan Air Bersih
-
Ahmad Luthfi Ajak Raffi Ahmad dan Sejumlah Selebritas Blusukan
-
Sejumlah Sekolah jadi Pos Pengungsian Korban Erupsi Lewotobi
BERITA LAINNYA
- Kriminal
Bea Cukai Putus Rantai Peredaran Rokok Ilegal di Makassar dan Pangkalpinang
Senin, 18 November 2024 – 14:35 WIB - Kriminal
Pelaku Penembakan di Depok Jadi Tersangka
Senin, 18 November 2024 – 12:17 WIB - Kriminal
Jimmy Tewas Bersimbah Darah, Polisi Langsung Antisipasi Carok Massal di Sampang
Senin, 18 November 2024 – 06:45 WIB - Kriminal
Sudah 22 Orang Jadi Tersangka Kasus Judol Libatkan Oknum Komdigi
Minggu, 17 November 2024 – 08:21 WIB
BERITA TERPOPULER
- Riau
Bentrok Ormas di Pekanbaru, Puluhan Orang Mengamuk
Senin, 18 November 2024 – 15:39 WIB - Humaniora
2.426 Peserta Lulus SKD CPNS BPKP dan Berhak Mengikuti SKB
Senin, 18 November 2024 – 13:31 WIB - Humaniora
Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2: Honorer Masa Kerja 2 Tahun Kurang 1 Bulan Bisa Dibantu?
Senin, 18 November 2024 – 16:53 WIB - Jatim Terkini
Soal Dugaan Motif Masalah Politik dalam Carok Massal di Sampang, Begini Kata Polisi
Senin, 18 November 2024 – 13:08 WIB - Liga Indonesia
Pelatih Persib Bojan Hodak Sebut Stadion GBLA Belum Siap Dipakai Melawan Borneo FC
Senin, 18 November 2024 – 15:21 WIB