Anies Baswedan: Kontestan di Seberang Sana Bagaimana?
jpnn.com, JAKABARING - Anies Baswedan menyatakan dirinya masih menunggu kandidat capres dari partai lain sebelum menentukan bakal cawapresnya.
Bakal calon presiden dari Partai NasDem itu bahkan mengibaratkan memilih pasangan dalam permainan bulu tangkis.
"Ya, saya kira kalau mau main badminton menentukan pasangan kalau belum tahu kontestan di seberang sana bagaimana?" kata Anies seusai makan siang bersama calon mitra koalisi di Tebet, Jakarta Selatan, Jumat (18/11).
Dia menyebutkan sembari menunggu partai lain, NasDem-PKS-Demokrat juga masih terus menyiapkan berbagai strategi pemenangan.
"Ini bagian dari strategi karena itu kenapa prematur untuk membicarakan pasangan sekarang, tetapi menyepakati kriteria sekarang," lanjut Anies.
Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu menjelaskan pihaknya ingin mendapat gambaran lawan di Pilpres 2024.
"Hari ini gambarannya belum ada sama sekali, yang sudah lebih jelas bersama itu, ya, ini (NasDem-PKS-Demokrat)" jelasnya.
Di sisi lain Ketua DPP Partai NasDem Sugeng Suparwoto menyebutkan pihaknya masih memiliki agenda yang harus dituntaskan di internal mitra koalisi.