Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Anies Baswedan Serahkan Bonus untuk Atlet PON XX dan Peparnas, Sebegini Angkanya

Selasa, 28 Desember 2021 – 13:11 WIB
Anies Baswedan Serahkan Bonus untuk Atlet PON XX dan Peparnas, Sebegini Angkanya - JPNN.COM
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyerahkan bonus untuk atlet PON XX dan Peparnas XVI, di Balai Kota, Senin (27/12). (Foto : Dokumen Pemprov DKI Jakarta)

jpnn.com, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyerahkan bonus kepada atlet beserta pelatih kontingen DKI Jakarta yang berprestasi pada penyelenggaraan PON XX 2021 dan PEPARNAS XVI/2021 di Papua.

Penyerahan bonus itu berlangsung di Ruang Pola Bappeda, Balai Kota Jakarta, Senin (27/12) kemarin.

Anies mengatakan pihaknya mengapresiasi para atlet DKI Jakarta yang menunjukkan kerja kerasnya dan menghasilkan prestasi. 

Dia menyebutkan, prestasi para atlet mengharumkan nama baik DKI Jakarta mulai dari tingkat Nasional hingga Olimpiade.  

“Di balik kerja keras yang luar biasa, kita semua menyaksikan ujung yang membahagiakan, para atlet yang hari ini mendapat apresiasi adalah mereka yang mendapatkan medali,” ujar Anies Baswedan dalam keterangan tertulis, Selasa (28/12).

Anies juga menyarankan agar para atlet mulai memikirkan investasi atas hasil dari prestasi yang didapatkan. 

Sehingga, hasil tersebut bisa dimanfaatkan, bahkan terus bertambah di masa depan. 

“Saya ingin titipkan agar ini dimanfaatkan sebaik-baiknya, digunakan untuk bisa menjamin keberlangsungan masa depan Anda. Ini bukan semata-mata membuat nilai rupiah menjadi 0, tapi ini untuk jangka panjang," kata dia. 

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, menyerahkan bonus kepada atlet beserta pelatih kontingen DKI Jakarta yang berprestasi pada penyelenggaraan PON XX 2021 dan PEPARNAS XVI/2021 di Papua

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close