Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Antisipasi Travel Gelap Jelang Lebaran, Polisi Tingkatkan Patroli Siber

Kamis, 29 April 2021 – 15:32 WIB
Antisipasi Travel Gelap Jelang Lebaran, Polisi Tingkatkan Patroli Siber - JPNN.COM
Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo (tengah) membeberkan modus operandi 115 travel gelap yang beroperasi di masa pengetatan mudik lebaran 2021. Foto: Fransiskus Adryanto Pratama/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Jajaran Polda Metro Jaya meningkatkan patroli siber terkait penawaran jasa travel gelap untuk angkutan mudik melalui media sosial.

Patroli tersebut dilakukan menjelang penerapan larangan mudik mulai 6-7 Mei 2021.

"Karena mereka mengingklankan jasa melalui media sosial," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus saat konferensi pers di Jakarta, Kamis (28/4).

Dia mengatakan patroli bakal terus digencarkan menjelang larangan mudik.

"Bukan cuma melalui hunting system yang ada di darat saja tetapi juga melalui dunia maya," ujar Yusri.

Berdasarkan patroli selama dua hari berturut-turut, polisi telah mengamankan 115 travel gelap yang hendak mengantar penumpang ke Jawa Timur dan Lampung.

Menurut Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo, travel gelap itu terdiri dari 61 minibus dan 51 kendaraan penumpang.

Ratusan kendaraan itu diamankan di tol, jalur tikus, dan jalan arteri di kawasan DKI Jakarta pada Selasa (27/4) dan Rabu (28/4).

Ditlantas Polda Metro Jaya telah mengamankan 115 travel gelap dalam operasi selama dua hari berturut-turut.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News