Antusias Jalani Peran Ayah, Denny Sumargo Rajin Ganti Popok Anak
jpnn.com, JAKARTA - Aktor Denny Sumargo tengah antusias menikmati perannya sebagai ayah dengan kehadiran putri pertamanya.
Pria yang akrab disapa Densu tersebut rupanya menjadi support system yang baik untuk sang istri.
Densu mengaku kerap membersihkan dan mengganti popok sang putri. Dia juga rutin menjemur sang anak saat matahari pagi.
"Jadi bersihkan popok saja, sih. Jemur, iya. Jadi kalau jemur saya masih bisa. Gendong saya masih oke," tuturnya.
Namun, pria yang menjuluki diri sebagai Pebasket Sombong tersebut mengaku masih takut memandikan sang anak.
Densu mengungkapkan dirinya khawatir tidak bisa membersihkan dengan baik, mengingat anaknya berjenis kelamin perempuan.
"Kalau mandi saya takut salah, soalnya anaknya cewek," imbuhnya.
Dikaruniai anak pertama, Densu tidak bisa menutupi rasa syukur dan kebahagiaannya.