Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Apakah Cara Berdoa di Sekolah akan Diatur Pemerintah? Ini Tanggapan Gus Yaqut

Rabu, 03 Februari 2021 – 17:54 WIB
Apakah Cara Berdoa di Sekolah akan Diatur Pemerintah? Ini Tanggapan Gus Yaqut - JPNN.COM
Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas. Foto tangkapan layar zoom

"Memaksakan atribut tertentu kepada yang berbeda saya pikir itu bagian dari pemahaman yang hanya simbolik. Kami ingin mendorong semuanya memahami agama secara substansi," tegasnya.

Mengenai tata cara berdoa apakah akan diatur pemerintah, Gus Yaqut mengatakan, hal tersebut harus dalam konteks toleransi.

Tata cara berdoa di sekolah terutama yang multiagama, harus dalam keberagaman maupun keberagamaan.

"Keberagaman dan keberagamaan ini penting untuk memperkuat generasi bangsa yang menjunjung tinggi kebinekaan di suatu saat nanti," tegasnya. 

Anak didik, lanjut Menag, harus mulai dibiasakan dengan perbedaan. Ditunjukkan dengan perbedaan yang dimiliki oleh bangsa yang besar.

Dengan begitu di masa depan anak-anak didik ini juga akan tumbuh menjadi manusia yang toleran, menghargai perbedaan dan menjadikan perbedaan itu dikemas menjadi sebuah kekuatan. (esy/jpnn)

 

Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas atau Gus Yaqut mengatakan tata cara berdoa di sekolah multiagama harus mengedepankan toleransi.

Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close