Arkeolog Teliti Batu Lingga Yoni
Minggu, 21 Oktober 2012 – 10:35 WIB
INDIHIANG – Tim Arkeolog dari Balai Penelitian Arkeologi Bandung menduga di Kota Tasikmalaya pernah ada kebudayaan klasik Hindu-Budha pada masa sejarah (tahun masehi). Hal itu ditandai dengan keberadaan Batu Lingga Yoni di Gunung Kabuyutan Kelurahan Sukarindik Kecamatan Indihiang. “Di sini terlihat adanya Lingga Yoni, simbol dari Dewa Siwa. Itu mengindikasikan di sini ada bangunan suci. Itu yang kita cari, bangunan sucinya itu apa,” ujar Ketua Tim Arkeolog Endang Widyastuti di sela persiapan pemetaan untuk penggalian di Gunung Kabuyutan, (19/10).
Batu Lingga Yoni berbentuk undakan dengan batu bulat di atasnya. Batu itu diyakini sebagai tempat pemujaan terhadap Dewa Siwa dan Dewi Parvati. Melihat bentuk Lingga Yoni, para arkeolog menduga di tempat tersebut pernah ada bangunan menyerupai candi. Namun hal itu masih harus dibuktikan dengan melakukan penggalian.
Kemarin (19/10) siang para arkeolog baru melakukan pemetaan sebelum ekskavasi (penggalian di tempat yang mengandung benda pubakala). “Kita hanya diberi waktu empat hari untuk melakukan ekskavasi (penggalian) kemudian nanti kita tutup lagi,” katanya.
“Dalam kegiatan ini kami berharap bisa menemukan sampel untuk dating seperti arang agar bisa tahu sejak tahun berapa keberadaannya. Tapi, melihat gaya bangunan seperti dari kerajaan Sunda. Kerajaan Sunda itu kan ada sekitar abad ke-10 sampai 11 Masehi,” paparnya.
INDIHIANG – Tim Arkeolog dari Balai Penelitian Arkeologi Bandung menduga di Kota Tasikmalaya pernah ada kebudayaan klasik Hindu-Budha pada
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
JPNN VIDEO
-
Tak Menyalahkan Prabowo soal PPN 12 Persen
-
Tak Ada Pengusiran Jemaah saat Gibran Salat, Polisi Jangan Langsung Percaya | Reaction JPNN
-
Soal Dualisme Dekopin, Nurdin Halid: Kami Sah Secara Hukum
-
Ketum Dekopin Priskhianto Bakal Menggelar Munas Rekonsiliasi Dekopin
-
Jirayut Bakal Berkolaborasi dengan JKT 48
BERITA LAINNYA
- Daerah
Niat Ingin Mengembalikan Handphone, Pedagang Pempek Malah Dimaki Dokter
Kamis, 26 Desember 2024 – 17:32 WIB - Daerah
Polisi Berlakukan Contraflow di Tol Jagorawi Arah Jakarta
Kamis, 26 Desember 2024 – 17:21 WIB - Daerah
Banjir Rob Kembali Merendam Satu RT di Pluit Jakarta Utara
Kamis, 26 Desember 2024 – 14:06 WIB - Daerah
Balita Terseret Arus di Surabaya Belum Ditemukan
Kamis, 26 Desember 2024 – 13:08 WIB
BERITA TERPOPULER
- Humaniora
PPPK 2024 Memprioritaskan Honorer K2, Non-K2 Legawa Diangkat Paruh Waktu
Kamis, 26 Desember 2024 – 16:22 WIB - Humaniora
Akun Ribuan Honorer TMS Tereset, Daftar PPPK 2024 Tahap 2 Diminta Suket
Kamis, 26 Desember 2024 – 17:57 WIB - Hukum
Buntut Pemerasan Penonton DWP, Kapolda Metro Jaya Mutasi Besar-besaran
Kamis, 26 Desember 2024 – 17:13 WIB - Sport
Update Bursa Transfer Putaran Kedua Liga 1 2024-2025, Penuh Kejutan
Kamis, 26 Desember 2024 – 18:53 WIB - Daerah
Niat Ingin Mengembalikan Handphone, Pedagang Pempek Malah Dimaki Dokter
Kamis, 26 Desember 2024 – 17:32 WIB