Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Asian Games 2022: Kehabisan Bensin, Timnas Basket Putra Indonesia Pulang dengan Nestapa

Minggu, 01 Oktober 2023 – 03:24 WIB
Asian Games 2022: Kehabisan Bensin, Timnas Basket Putra Indonesia Pulang dengan Nestapa - JPNN.COM
Aksi pebasket Yudha Saputera saat berlaga melawan Qatar pada ajang Asian Games 2022 di Zhejiang University, Hangzhou, Sabtu (30/9/2023). Foto: Ariya Kurniawan/Dokumentasi Perbasi

Pada kuarter pemungkas, Skuad Garuda seakan kehabisan bensin, dan hanya mencetak 11 angka berbanding 20 milik Qatar.

Hal itu membuat Kaleb Ramot Gemilang cum suis harus menelan pil pahit dan takluk 67-74 atas Qatar.

Selain Yudha yang menyumbang dua digit poin bagi Indonesia, ada Muhamad Arighi dengan 13 poin dan Kaleb (11 angka).

Dari kubu Qatar, Ndoye Elhadj Seydou menjadi pengumpul poin terbanyak dengan 21 angka, disusul pemain muda, Babacar Dieng  (15 poin).

Dengan hasil ini, Timnas basket putra Indonesia mengakhiri petualangan di Asian Games 2022 dengan kurang apik seusai menelan tiga kekalahan di Grup D.

Sebelum takluk di tangan Qatar, Juan Laurent Kokodiputra dan kawan-kawan kalah saat bertemu Korea (55-95) dan Jepang (57-70).

Hasil ini lebih buruk dibanding pencapaian Timnas basket putra Indonesia di Asian Games 2018.

Saat itu, tim asuhan Fictor Roring finis di posisi delapan seusai pada laga terakhir kalah melawan Jepang dengan skor 66-84.

Timnas basket putra Indonesia mengakhiri petualangan di Asian Games 2022 dengan kurang apik seusai kalah dari Qatar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close