Asus ROG Phone 6 Bakal Meluncur dengan dengan Spesifikasinya Gahar, Catat Tanggalnya
Ponsel itu juga akan hadir dengan sistem operasi Android 12 dan ROG Phone UI.
Perangkat itu akan dilengkapi RAM 18 GB dan penyimpanan internal 256 GB, didukung oleh baterai sel ganda 2.925mAh membuat kapasitas total baterainya bisa mencapai 6.000 mAh.
Sertifikasi 3C perangkat mengungkapkan bahwa itu mungkin mendukung pengisian cepat 65W.
Bagian depan ROG Phone 6 akan dilengkapi dengan kamera 12 megapiksel.
Sementara itu kamera belakangnya terdiri dari tiga unit sensor dengan sensor utama sebesar 64 MP.
Ponsel itu tampaknya baru akan dirilis di China pada 5 Juli mendatang, belum ada kabar ponsel ini akan dirilis secara global atau tidak. (Antara/jpnn)