Atletico v Real Madrid: Derby Penuh Ambisi
Sabtu, 19 Maret 2011 – 11:06 WIB
Ya, di kala Real bertarung di laga derby, Barcelona akan menjamu tim asal ibukota Spanyol lainnya Getafe di Nou Camp. Melihat catatan bentrok kedua tim dan performa musim ini sepertinya Barca tak akan kesulitan untuk meraih kemenangan.
Melawan Atletico, entrenador Jose Mourinho bisa menurunkan skuad terbaiknya. Karim Benzema bakal menjadi targetman yang ditopang Angel Di Maria, Mesut Oezil, dan Cristiano Ronaldo, dari lini kedua. Ronaldo fit 100 persen dan siap menggebrak.
Winger asal Portugal itu memang sudah bermain melawan Lyon, tapi saat ini dia belum berada dalam performa terbaik. Dia pun tak tampil penuh seperti biasanya. Pada dini hari nanti, Ronaldo kemungkinan besar turun penuh sepanjang laga.