Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Axel Moeller, Presiden Audax Indonesia, Penyelenggara Event Bersepeda Long Distance Paling Populer (2-Habis)

Sempat Door-to-Door Keliling Cari Peserta di Jakarta

Senin, 17 Desember 2012 – 00:41 WIB
Axel Moeller, Presiden Audax Indonesia, Penyelenggara Event Bersepeda Long Distance Paling Populer (2-Habis) - JPNN.COM
Axel Moeller (kiri) dan Tenne Permatasari dari Audax Indonesia memaparkan aturan mengenai olahraga bersepeda jarak jauh Audax, Selasa (11/12). Foto: Raka Denny/Jawa Pos
Dia lantas berjanji untuk membuat Audax yang lebih serius, lebih matang, dan lebih menggembirakan. Moeller percaya bahwa Audax adalah event bagi para cyclist untuk gembira. Untuk setiap etape yang berhasil diselesaikan, peserta juga harus merasakan "selebrasi". Karena itulah, start dan finis dilakukan di hotel dengan fasilitas yang bagus. Para peserta yang berhasil menyelesaikan jarak ratusan kilo tersebut akan diberi medali.

 

Lombok Audax pun digelar lagi pada 2011. Pesertanya hanya sekitar 80 orang. Namun, Moeller benar-benar menyeleksi mereka. Hanya dari kalangan cyclist yang serius yang boleh ikut. Beberapa teman baiknya yang tinggal di Lombok juga diundang.

Misalnya, pengusaha mutiara Francesco Bruno dan pengusaha ekspor-impor mebel Amedeo Paroldo. Kebetulan, dua orang asal Italia itu adalah penggemar berat road bike yang juga mencintai Lombok.

 

Audax kedua tersebut dianggap sukses. Sesama peserta bahkan jadi seperti keluarga yang saling mengenal. Moeller senang karena peserta hanya berfokus memikirkan bersepeda, sedangkan urusan lainnya dia tangani.

 

Sehebat atau sekondang apa pun sebuah event, tidak ada yang langsung berjalan mulus. Dalam tiga tahun terakhir, dengan sabar Axel Moeller mengembangkan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close