Ayah Messi Salahkan Media Argentina
Jumat, 26 Maret 2010 – 02:39 WIB
Hal senada diungkapkan Txiki Begiristain, Sporting Director Barca. Menurut dia, Argentina harus menciptakan lingkungan yang sehat dan mendukung buat Messi, kalau ingin Pemain Terkaya Dunia 2009 itu menampilkan performa terbaik di Piala Dunia 2010.
"Kami sendiri cemas karena dia tidak bisa enjoy main di timnas, padahal dia sangat mencintai Argentina," ucap Begiristain kepada radio La Red. "Saya ingin timnas Argentina menciptakan situasi yang kondusif dan mendukung buat pemain dengan bakat luar biasa seperti Messi. Mereka punya kans untuk mendulang keuntungan dari pemain seperti dia. Dan itu membuat peluang mereka memenangi PD semakin besar," lanjutnya.
"Kami sadar betul kalau semuanya di Barcelona terasa lebih mudah buat dia. Dan kami ikut susah kalau dia mengalami situasi yang tidak enak di negaranya," kata eks gelandang Barca itu.