Bagaimana Cara Atasi Stres di Tempat Kerja? Ini Jawabannya
• Tuntutan pekerjaan yang berlebihan: Memiliki beban kerja yang tak masuk akal. Jadi Anda mungkin menemukan diri Anda bekerja lembur atau memiliki jam kerja yang panjang, Anda juga mungkin tak mendapatkan istirahat yang Anda butuhkan sepanjang hari.
• Tak memiliki cukup kontrol atas pekerjaan Anda: "Seseorang yang bekerja dalam kapasitas yang lebih junior mungkin diminta untuk melakukan hal-hal dengan cara tertentu, dalam waktu tertentu - setiap hari. Sementara personil yang lebih senior, misalnya, akan bisa menentukan kapan mereka melakukan pekerjaan mereka dan bagaimana mereka akan melakukan pekerjaan itu," kata Profesor Niki.
• Kurangnya kejelasan: Tak memiliki gambaran jelas tentang apa yang sebenarnya diharapkan dan apa langkah-langkah sukses Anda. "Jika seseorang merasa kurang jelas akan peran mereka dalam suatu organisasi, mereka tak cukup tahu apa tujuan dari pekerjaan yang dilakukan dan bagaimana pekerjaan mereka berkontribusi terhadap performa organisasi secara keseluruhan," kata Profesor Niki.
• Bullying atau diskriminasi: Ini beracun bagi kesehatan dan produktivitas kita. Dan sayangnya, masyarakat sering merespon dengan meninggalkan pekerjaan mereka daripada melayangkan keluhan.
Ambil jeda, perbaiki komunikasi
Kevin Jones, seorang konsultan keamanan tempat kerja, memiliki saran sederhana -yang mungkin menarik banyak dari kita -tentang bagaimana menjaga kesehatan Anda di tempat kerja.
"Jadi, jika Anda pergi bekerja dan Anda marah-marah, lelah atau marah, Anda mungkin meningkatkan resiko pekerja dan rekan anda terluka," jelasnya.
Ia mengatakan, ketika -dengan alasan itu -orang memilih untuk keluar dari lingkungan tersebut, mereka justru membantu rekan-rekan mereka.