Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Bagaimana Kalau Erwin Aksa jadi Wakil Gubernur DKI Jakarta?

Jumat, 07 Desember 2018 – 17:37 WIB
Bagaimana Kalau Erwin Aksa jadi Wakil Gubernur DKI Jakarta? - JPNN.COM
Erwin Aksa. Foto: dok/JawaPos.com

jpnn.com, JAKARTA - Nama pengusaha Erwin Aksa mendadak muncul sebagai opsi untuk mengisi kursi wakil gubernur DKI Jakarta, di tengah 'ketegangan' PKS dan Gerindra.

Peneliti Suropati Syndicate, Abdul Haji Talaohu menyebutkan, figur Erwin Aksa adalah sosok yang tepat menjadi pengganti Sandiaga Uno.

Pria yang akrab disapa Ajis ini mengungkapkan, Erwin Aksa memenuhi kriteria ideal sebagai pengisi kursi Wagub DKI yang kosong ditinggal Sandi. "Terlebih jika dilihat dari latar belakangnya, Bang Erwin punya kemiripan dengan Bang Sandi," kata Ajis di Jakarta, Jumat (6/12).

Kolaborasi pasangan Anies Baswedan - Erwin Aksa dinilai menjadi pakem yang kurang lebih menggambarkan warna pasangan Anies - Sandi.

Erwin adalah pengusaha profesional, kriteria yang menurut Ajis cocok dengan status Jakarta yang bukan hanya menjadi pusat pemerintahan tapi juga pusat bisnis.

"Ada hal lain yang positif dari figur Erwin Aksa, yaitu dia bisa menjadi titik tengah dan jalan keluar terbaik dari ketegangan antara partai koalisi pengusung yang seperti mengalami kebuntuan dalam menentukan pengganti Sandiaga Uno," sebut Ajis.

Menurutnya, Erwin adalah pilihan aman di tengah ketegangan antara Partai Gerindra dan PKS yang saat ini menawarkan nama dari masing-masing partai. "Hal positif yang utama adalah Bang Erwin figur yang dapat diterima semua kalangan. Baik koalisi pengusung dan pihak oposisi," tutupnya. (rus/rmol)

 

Erwin Aksa dianggap pilihan yang aman di tengah ketegangan Gerindra dan PKS yang masing-masing menawarkan nama cawagub pengganti Sandiaga Uno.

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close