Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Bagian P3PD, Ditjen Bina Pemdes Kemendagri Melatih 172.488 Aparatur Desa

Kamis, 22 Agustus 2024 – 15:49 WIB
Bagian P3PD, Ditjen Bina Pemdes Kemendagri Melatih 172.488 Aparatur Desa - JPNN.COM
Dirjen Bina Pemdes Kemendagri La Ode Ahmad P Bolombo membuka kegiatan pelatihan aparatur desa yang dilaksanakan secara serentak di Kota Semarang. Foto: Humas Ditjen Bina Pemdes

jpnn.com - SEMARANG - Direktorat Jenderal Bina Pemerintahan Desa Kementerian Dalam Negeri (Ditjen Bina Pemdes Kemendagri) melaksanakan pelatihan untuk 172.488 aparatur desa.

Mereka terdiri dari kepala desa, perangkat desa, Badan Permusyawaratan Desa (BPD), dan Lembaga Kemasyarakatan Desa (LKD).

Pelatihan ini merupakan bagian dari Program Penguatan Pemerintahan dan Pembangunan Desa (P3PD).

Dirjen Bina Pemdes Kemendagri La Ode Ahmad P Bolombo turut membuka kegiatan pelatihan yang dilaksanakan secara serentak di Hotel MG Setos, Kota Semarang, Provinsi Jawa Tengah.

Kegiatan ini adalah kelanjutan dari program serupa tahun lalu yang telah melibatkan 33 provinsi dan 31.902 desa, dengan partisipasi 120.781 aparatur desa, mencapai 91,04 persen dari target peserta.

Dalam sambutannya, La Ode menyampaikan pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas aparatur desa dalam mengelola pemerintahan desa, merencanakan pembangunan, serta mencegah praktik korupsi di desa.

Dengan pelatihan ini, dia berharap setiap desa dapat menjadi lebih maju, mandiri, dan sejahtera.

La Ode menerangkan pelatihan P3PD dirancang untuk memberikan wawasan dan keterampilan praktis tentang pemerintahan desa, pengelolaan keuangan, dan strategi pembangunan berkelanjutan.

Bagian dari Program Penguatan Pemerintahan dan Pembangunan Desa (P3PD), Ditjen Bina Pemdes Kemendagri melatih ratusan ribu aparatur desa.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News