Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Bahas Ketahanan Pangan Global, Sekjen Kementan Pimpin Pertemuan Asean

Kamis, 25 Agustus 2022 – 19:40 WIB
Bahas Ketahanan Pangan Global, Sekjen Kementan Pimpin Pertemuan Asean - JPNN.COM
Sekretaris Jenderal Kementan Kasdi Subagyono. Foto: dok Kementan

jpnn.com, JAKARTA - Kementerian Pertanian (Kementan) bersama beberapa negara yang tergabung dalam pimpinan tinggi bidang pertanian menggelar pertemuan Senior Officials Meeting, Asean Ministers on Agriculture and Forestry (SOM AMAF).

Acara tersebut digelar secara virtual melalui layar Agricultural War Room (AWR) Kementan.

Sekretaris Jenderal Kementan Kasdi Subagyono menegaskan pentingnya upaya bersama dalam menjamin ketahanan pangan dan kecukupan nutrisi bagi masyarakat dunia.

Terlebih, kata Kasdi, saat ini seluruh negara di dunia tengah menghadapi situasi sulit dan pangan cenderung memburuk sebagai dampak dari berbagai tantangan global.

"Karena itu penting sekali bagi kami membangun rantai pasok regional yang tangguh dan berkelanjutan baik produksi maupun stok khususnya untuk menghadapi disrupsi akibat dinamika global saat ini seperti perubahan iklim," ujar Kasdi, Kamis (25/8).

Kasdi mengatakan Indonesia mendorong isu tersebut untuk memperkuat ketahanan pangan global yang berkelanjutan.

Apalagi sektor pangan merupakan penting yang bisa menopang perekonomian dan kehidupan banyak orang.

"Kami bersyukur negara Asean menyambut baik inisiatif Indonesia untuk memperkuat komitmen seluruh sektor terkait dalam upaya penguatan integrasi ketahanan pangan melalui Asean Leaders Declaration on Strengthening Food Security," ujarnya.

Kementan bersama beberapa negara yang tergabung dalam pimpinan tinggi bidang pertanian menggelar pertemuan Senior Officials Meeting, Asean. Ini tujuannya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close