Bahtiar Calon Pj Gubernur DKI Jakarta, Ini Kalimatnya Ditujukan kepada DPRD
jpnn.com - JAKARTA - Dirjen Politik dan Pemerintahan Umum Kemendagri Bahtiar resmi menjadi salah satu calon Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta yang diusulkan DPRD setempat kepada Mendagri Tito Karnavian.
Dua calon Pj Gubernur DKI Jakarta lainnya yang diusung dewan, yakni Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono dan Sekretaris Daerah DKI Jakarta Marullah Matali.
Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetyo Edi Marsudi sudah menyerahkan tiga nama calon Pj Gubernur DKI Jakarta itu kepada Mendagri Tito Karnavian hari ini, Rabu (14/9).
Bahtiar menyampaikan terima kasih kepada DPRD DKI Jakarta yang resmi mengusulkan namanya sebagai salah satu calon Pj Gubernur DKI.
“Terima kasih atas kepercayaan yang diberikan oleh Yang Terhormat Pimpinan dan Anggota DPRD DKI sebagai representasi politik masyarakat Jakarta, seluruh komponen masyarakat Jakarta,” kata Bahtiar dalam keterangannya, Rabu.
Mantan Pj Gubernur Kepulauan Riau (Kepri) itu juga mengucapkan terima kasih kepada anggota DPD RI asal Dapil Jakarta yang senantiasa memberikan semangat.
Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetyo Edi Marsudi menilai ketiga calon Pj Gubernur DKI tersebut mumpuni dan sama-sama layak memimpin roda pemerintahan di Pemprov DKI Jakarta.
Mas Pras, panggilan akrab ketua dewan itu, tampaknya sangat mempertimbangankan pengalaman Bahtiar dalam urusan pemerintahan.