Balekambang Solo Pun Jadi Destinasi Wisata Khas di Pesona Lebaran
Kedatangan wisatawan ke Solo, Eny melanjutkan, selain untuk mudik dan liburan juga untuk wisata belanja dan itu trennya meningkat. Lokasi yang biasa dituju itu, seperti Pasar Klewer, Kampung Batik Kauman dan Laweyan, Pusat Grosir Solo (PGS) ataupun Benteng Trade Center (BTC). “Mereka datang ke Solo juga untuk wisata belanja. Kami terus menjual Solo lewat kerja sama dengan biro perjalanan dan perhotelan, di Solo itu ada 44 hotel berbintang dengan fasilitas 7.000 kamar,” imbuhnya.
Peningkatan ini juga tidak lepas dari peran akses transportasi. Seperti diketahui, sebagian ruas jalan tol Solo-Kertosono sudah dapat dioperasikan pada libur Idul Fitri (Lebaran) 2016. Ketua Satuan Kerja Tol Solo-Kertosono Aidil Fikri mengatakan, meskipun sebagian Tol Soker seperti Boyolali-Solo-Sragen pembangunan belum sempurna, namun pihaknya sudah bisa mempersembahkan jalan bebas hambatan tersebut untuk dapat digunakan arus mudik Lebaran.
Dia menjelaskan jalan tol yang sudah dapat dilalui arus kendaraan tersebut, antara lain ruas jalan mulai Bandara Adi Soemarmo Boyolali-Solo-Sragen. Dia menjelaskan realisasi fisik pada jalur tersebut hingga kini sudah selesai sehingga pihaknya dapat mengoperasikan jalan tersebut untuk mengurangi kemacetan arus lalu lintas.
Menpar Arief Yahya yang juga menghobi musik itu yakin, atraksi campursari di Balekambang Solo itu akan menghangatkan suasana pasca Lebaran. Sekaligus menjadi pengungkit #PesonaLebaranSolo dan #PesonaKulinerSolo yang tidak ada habis-habisnya. "Semakin banyak pilihan bagi orang Solo maupun pemudik yang tujuan akhirnya di Solo untuk menikmati seni budaya dan tempat berwisata di kota Solo," jelas Arief Yahya yang juga Mantan Dirut PT Telkom itu.
Kota yang pernah dipimpin langsung oleh Presiden Joko Widodo itu memang dikenal kaya akan aktivitas budaya dan kuliner. Jika 7 hari di Kota Bengawan itu, belum juga habis mencari sisi unik dan khas yang sulit ditemukan di kota-kota lain di Indonesia. "Silakan coba, silalan eksplorasi keindahan Solo dari berbagai sudut," jelas Arief Yahya.(jpnn)