Bamsoet: Presiden Jokowi Sangat Tegar...
Almarhumah tetap aktif mengikuti berbagai pengajian maupun kegiatan sosial di lingkungan sekitarnya.
“Tidak ada sama sekali terlihat perubahan dalam dirinya tatkala Pak Joko Widodo mendapatkan amanat sebagai Presiden Indonesia. Almarhumah tetap bersahaja, menerima siapapun yang bertamu ke rumahnya. Saya termasuk salah seorang yang kerap bersilaturahmi jika ke Solo untuk meminta doa dan nasihat," tutur Bamsoet.
Wakil ketua umum KADIN Indonesia ini menambahkan walaupun sudah wafat tetapi sosok almarhumah Sudjiatmi akan tetap hidup di hati masyarakat.
Khususnya dalam hati keluarga besar Presiden Joko Widodo. "Dari kesaksian keluarga, almarhumah adalah sosok religus yang tak pernah meninggalkan salat wajib ditambah tahajud. Berbagai kebaikan yang dia tampilkan, seakan menyiratkan bahwa dalam hidup ini tak ada yang perlu dikejar habis-habisan. Apalagi sampai menyakiti orang lain. Karenanya terhadap siapa pun yang memfitnah diri dan keluarganya, almarhumah selalu memaafkan," pungkas Bamsoet. (boy/jpnn)