Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Bamsoet Senang Pengguna DPR Now! Meningkat Signifikan

Selasa, 02 Oktober 2018 – 14:37 WIB
Bamsoet Senang Pengguna DPR Now! Meningkat Signifikan - JPNN.COM
Bambang Soesatyo. Foto: DPR

"Jumlah pengaduan yang masuk juga mengalami perkembangan. Pada awal launching jumlahnya hanya 16 aduan, memasuki pekan pertama terdapat 38 aduan, pekan kedua masuk sebanyak 30 aduan, pekan ketiga masuk sebelas aduan, dan menutup akhir September ada tiga aduan. Total aduan yang masuk mencapai 98 aduan," imbuh Bamsoet.

Legislator Dapil VII Jawa Tengah yang meliputi Kabupaten Purbalingga, Banjarnegara, dan Kebumen ini menjelaskan, status pengaduan yang diterima dalam sebulan terbagi dalam beberapa kategori.

Sebanyak 24 aduan berstatus 'Mulai Proses'. Artinya data dan dokumen aduan sudah lengkap dan akan segera di proses.

Sebanyak 23 aduan berstatus 'Diterima', artinya posisi aduan sudah diterima tetapi masih menunggu kelengkapan data dan dokumen dari pengadu.

"Sebanyak 18 aduan berstatus 'Ditolak' karena bersifat spam dan terdapat aduan yang sama. 24 aduan 'Selesai' karena sudah diterima dan bersifat apresiasi. Sembilan aduan berstatus 'Penyelesaian' di mana posisi aduan sedang ditindaklanjuti," jelas Bamsoet.

Menjelang Pemilu 2019, aplikasi DPR NOW! juga mengalami pembaruan dengan melengkapi fitur Informasi yang di dalamnya memuat daftar anggota DPR RI periode saat ini.

Dengan memanfaatkan fitur tersebut, masyarakat bisa memperoleh rekam jejak mulai data pribadi, riwayat pendidikan, pekerjaan, organisai, pergerakan, dan penghargaan yang diterima para anggota DPR RI.

"Dengan demikian masyarakat bisa menilai kinerja setiap anggota dewan. Apakah yang bersangkutan layak dipilih kembali atau tidak pada Pemilu 2019 mendatang. rakyatlah yang akan menentukan siapa wakilnya yang akan duduk di DPR," pungkas Bamsoet. (adv/jpnn)

Ketua DPR RI Bambang Soesatyo mendapati masyarakat mulai menjadikan aplikasi DPR Now! sebagai wadah yang tepat dalam menyampaikan berbagai aspirasi.

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

TAGS   adv_dpr 
X Close