Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Banding Habib Rizieq Ditolak, Aziz Yanuar: Kezaliman Urusan Mereka

Senin, 30 Agustus 2021 – 13:56 WIB
Banding Habib Rizieq Ditolak, Aziz Yanuar: Kezaliman Urusan Mereka - JPNN.COM
Pengacara Habib Rizieq Shihab, Aziz Yanuar saat menyampaikan surat protes ke Pengadilan Negeri Jakarta Timur, Jumat (27/8/2021) Foto: Kenny Kurnia Putra/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Pengadilan Tinggi DKI Jakarta memutuskan menolak permohonan banding Habib Rizieq Shihab (HRS) dalam perkara swab test RS UMMI Bogor, Jawa Barat.

Pengadilan Tinggi DKI Jakarta menguatkan putusan Pengadilan Negeri Jakarta Timur yang memvonis HRS empat tahun penjara.

Menanggapi kabar tersebut, salah satu kuasa hukum Habib Rizieq, Aziz Yanuar mengaku siap menerima putusan.

"Alhamdulillah apa pun putusannya. Jika memenangkan maka kami alhamdulillah bersyukur, berarti keadilan masih ada di negeri ini. Bila putusannya sebaliknya, kami alhamdulillah bersabar," kata Aziz Yanuar kepada JPNN.com, Senin (30/8).

Eks sekretaris bantuan hukum DPP FPI itu menegaskan, pihaknya tidak akan berhenti berjuang untuk mendapatkan keadilan.

"Jalan panjang perjuangan masih membentang. Perjuangan milik kami, kezaliman urusan mereka, kemenangan milik-Nya semata," ujar Aziz.

Sarjana hukum lulusan Universitas Pancasila itu mengutuk keras segala bentuk kezaliman.

"Siapa yang zalim di dunia pasti akan dibalas dunia akhirat. Siapa yang adil di dunia pasti akan dibalas dunia akhirat," tutur Aziz

Pengadilan Tinggi DKI Jakarta menolak banding Habib Rizieq Shihab (HRS) dalam perkara swab test di RS UMMI Bogor, ini reaksi Aziz Yanuar.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA