Bang Ara Tegaskan Dukungan TMP untuk Bu Mega Hingga 2025
jpnn.com, BANDUNG - Politikus muda PDI Perjuangan yang juga Ketua Umum Taruna Merah Putih (TMP) Maruarar Sirait menyatakan bahwa partainya sangat membutuhkan kepemimpinan Megawati Soekarnoputri. Karena itu, Maruarar mengharapkan kongres PDIP pada 2020 langsung menetapkan putri Proklamator RI Bung Karno itu menjadi ketua umum hingga 2025.
Ara -panggilan karib Maruarar- menyatakan itu ketika menjadi pembicara pada pelatihan public speaking dan door to door campaign bagi kader TMP Jabar di GOR Gor Bikasoga, Kota Bandung, Minggu (3/6). Menurutnya, TMP sebagai organisasi sayap PDIP akan mendukung penuh Megawati hingga 2025.
"Saya menyatakan dukungan bagi Ibu Mega untuk menjadi ketua umum PDI Perjuangan periode 2020-2025. TMP akan mendukung Mbak Mega untuk menjadi ketua umum kembali,” ujar Ara yang langsung ditimpali aplaus ratusan kader TMP.
Ara di acara yang juga dihadiri Sekjen DPP PDIP Hasto Kristiyanto itu menambahkan, saat ini peran Megawati di partai berlambang kepala banteng tersebut masih belum tergantikan. Megawati, kata putra tokoh pendiri PDI Sabam Sirait itu, menjadi faktor penting sehingga partai pemenang Pemilu 2014 tersebut terus solid.
"Mbak Mega adalah pemersatu di dalam partai. Menguatkan dan menyolidkan partai,” tutur anggota DPR dari daerah pemilihan Jawa Barat IX yang meliputi Subang, Majalengka dan Sumedang itu.
TMP menggelar pelatihan public speaking dan door to door campaign dalam rangka menghadapi Pilkada Serentak 2018. Kegiatan itu juga dihadiri Calon Gubernur Jabar TB Hasanuddin yang diusung PDIP.
Sedangkan pembicara dalam kegiatan itu antara lain pengamat politik Burhanuddin Muhtadi.Dua Srikandi Indonesia yang berhasil mencapai puncak Mount Everest,
Fransiska Dimitri Inkiriwang dan Mathilda Dwi Lestari juga hadir dalam acara itu untuk menyemangati kader-kader TMP.(jpg/jpnn)