Bang Masinton Usulkan Anies Baswedan dan Jokowi Lockdown Jakarta, Setuju?
Bahkan negara tetangga Malaysia telah mengumumkan perpanjangan masa lockdown hingga 14 April 2020, setelah mencatatkan kasus infeksi corona tertinggi di Asia Tenggara. Malaysia mencapai 1.796 kasus covid-19.
"Jangan ada egoisme kebijakan antara pemerintah pusat maupun pemerintah daerah DKI Jakarta. Keselamatan dan kesehatan rakyat adalah yang utama. Singkirkan egoisme, bangun sinergitas dan solidaritas antar pemerintahan pusat dan daerah," pinta anak buah Megawati Soekarnoputri di partai berlambang banteng itu.
Di sisi lain, Gubernur DKI Jakarta sebagai kepala pemerintahan daerah di ibu kota harus mau mendengarkan dan melaksanakan arahan pemerintah pusat. Begitupun sebaliknya pemerintah pusat harus aspiratif dan akomodatif mendengarkan aspirasi pemerintah daerah.
"Kita belum terlambat, asal kita mau mempersiapkannya secara profesional. Semua negara tidak ada yang siap menghadapi pandemi covid-19, namun berbagai negara melakukan langkah persiapan secara sigap dan cepat," sambung Anggota Komisi III DPR ini.
Maka dari itu, tambahnya, pemerintah pusat dan pemerintah daerah DKI Jakarta harus segera bersama-sama melakukan langkah mitigasi secara cepat, terukur dan efektif. Kerahkan seluruh sumber daya maupun sumber dana pemerintahan daerah DKI Jakarta untuk melindungi warga Jakarta.
Dia juga meminta penambahan layanan RS rujukan Covid-19 di DKI Jakarta, prioritaskan APBD untuk belanja barang peralatan medis dan alat pelidung diri tenaga medis di seluruh RS rujukan. Kemudian penambahan relawan medis dan paramedis.
Bila perlu, katanya, kerahkan seluruh pegawai dinas pemerintahan daerah DKI Jakarta bersama-sama aparatur Kelurahan, RW dan RT untuk menyiapkan dapur-dapur umum dan mendistribusikannya ke wilayah padat penduduk.
Siapkan masker dan sanitizer secara massal untuk didistribusikan ke warga yang membutuhkan. Soal keamanan lingkungan bisa dibantu oleh Kepolisian dan TNI.