Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Bangun Monorel Tahap I, Adhi Karya Siapkan Rp 8,1 Triliun

Kamis, 03 April 2014 – 18:05 WIB
Bangun Monorel Tahap I, Adhi Karya Siapkan Rp 8,1 Triliun - JPNN.COM

jpnn.com - JAKARTA - PT Adhi Karya telah mengantongi restu dari seluruh pemegang saham untuk menambah lini bisnisnya. Yakni sebagai penyelenggaraan sarana dan prasarana perkeretaapian, termasuk monorel dan penyelenggaraan kepariwisataan, khususnya usaha hotel.

Untuk melancarkan hal itu, pihaknya telah mengelontorkan dana untuk investasi sebesar Rp 8,1 triliun. Dana itu nantinya akan digunakan untuk pembangunan monorel tahap pertama.

"Investasi estimasi sekitar Rp 8,1 triliun. Itu di luar pengembangan properti. Pendanaan akan dilakukan dengan menggunakan perbandingan 70:30 persen. 70 persen dari perbankan, 30 persen dari internal," ujar Kadiv Transportasi dan Tower Adhi Karya, Pundjung Setya Brata usai mengelar RUPS di kantornya, Jakarta, Kamis (3/4).

Untuk pembangunan tahap pertama ini, dikatakan Pundjung akan memakan waktu selama tiga tahun. "Kita rencanakan mulai dibangun tahun 2015, bulan keempat," terang dia.

Adapun, beberapa ruas yang masuk dalam pembangunan tahap pertama, yakni Bekasi Timur-Cawang 18.138 kilometer, Cibubur - Cawang 13.728 kilometer, Cawang-Kuningan 7.170 kilometer.

Dalam mengarap proyek ini, Adhi Karya akan melakukan kerjasama dengan BUMN lainnya. Seperti PT Len, PT Inka, dan PT Jasa Marga. "Kita juga bekerja sama dengan Telkom, untuk sistem komunikasi, seperti tiketing dan wifi," tukas Pundjung.(chi/jpnn)

 

JAKARTA - PT Adhi Karya telah mengantongi restu dari seluruh pemegang saham untuk menambah lini bisnisnya. Yakni sebagai penyelenggaraan sarana dan

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News