Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Banjir Datang, Petani Ikan Rugi Besar

Rabu, 31 Oktober 2012 – 12:05 WIB
Banjir Datang, Petani Ikan Rugi Besar - JPNN.COM
Kepala Dinas Perikanan Kuansing Ir Emmerson mengaku prihatin atas musibah yang menimpa para petani ikan di Pangean ini. Menurutnya, ada 16 keramba ikan plus kolam yang hanyut terseret banjir. Masing-masing, 2 unit keramba merupakan petani ikan swadaya dan 14 keramba merupakan petani ikan binaan yang mendapat bantuan dari setiap program melalui dana DAK Dinas Perikanan.

Menurutnya, ada sekitar 11.500 ekor ikan yang siap panen di Desa Pasarbaru Pangean ini hanyut atau berjumlah lebih dari 2 ton yang setara dengan uang diatas Rp40 juta. “Ini yang siap panen dan belum lagi ada benih ikan yang berusia 10 hari dan sebagainya juga ikut hanyut,” ujarnya.

Kemudian, di Koto Tinggi diperkirakannya ada sekitar 30 ribu ikan yang siap panen hanyut atau berjumlah lebih dari 6 ton yang setara dengan uang Rp120 juta. “Jadi, cukup besar kerugian yang diakibatkan banjir ini,” kata Emmerson.

“Jika ditambah lagi dengan kerugian pelet yang dialami warga, kerugian yang dialami seluruh petani mencapai ratusan juta juga,” sambung Emmerson yang akan melaporkan kerugian ini kepada Bupati H Sukarmis dan Pemprov Riau.

TELUK KUANTAN-- Banjir hebat yang melanda sejumlah desa di Kecamatan Pangean sejak Ahad (28/10) hingga Selasa (30/10) kemarin, mengakibatkan para

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close