Banjir, Puluhan Sekolah Diliburkan
Selasa, 05 Januari 2010 – 10:55 WIB
Jika situasi tetap tidak memungkinkan untuk melaksanakan proses belajar mengajar, kepala sekolah dapat meliburkan siswa selama banjir. Namun dengan terlebih bdahulu memberikan tugas rumah sebagai pengganti jam pelajaran. Menurut kepala Dinas Drs H Darwis Alkadam MSi, tugas yang diberikan antara lain berupa penyusunan ringkasan pelajaran, mengisi LKS atau tugas lainnya yang ditetapkan guru kelas.
"Yang terakhir kita harapkan kepala sekolah dapat mengidentifikasi kerusakan yang diakibatkan banjir. Misalnya berupa buku-buku, lemari, meja dan lainnya, kemudian sesegera mungkin melaporkan kepada kami," kata Darwis Alkadam.
Pada Senin (4/1) pagi, Darwis menyempatkan diri meninjau kondisi SDN 011 Sering Barat. Kunjungan tersebut menurutnya dimaksudkan untuk memberikan dukungan moril kepada siswa dan guru agar tetap bersemangat.