Bank Mandiri Manjakan Nasabah dengan Tawarkan Benefit Eksklusif di Erajaya Digital Complex PIK
Kemudian penukaran Livin’poin dengan voucher Eraspace yang dapat langsung digunakan untuk belanja di Erajaya Digital Complex, serta program diskon hingga Rp 1 juta dengan Mandiri Kartu Kredit yang tidak hanya berlaku di Erajaya Digital Complex, namun juga secara nasional.
“Tak hanya program hadiah tersebut, kami juga menawarkan fitur belanja terkini, yaitu mandiri contactless untuk berbelanja di tenant Erajaya," terang Alexandra.
Melalui fitur ini, lanjut dia, transaksi belanja dapat dilakukan semakin cepat dan praktis.
"Bahkan dalam nominal tertentu tidak membutuhkan PIN sehingga transaksi menjadi effortless dan bisa dilakukan dalam hitungan detik,” ungkap Alexandra.
Alexandra berharap inisiatif ini akan turut berkontribusi pada kinerja perseroan terutama pada nilai transaksi elektronik yang dibukukan Bank Mandiri pada tahun 2023, di mana volumenya meningkat 10,5 persen dari tahun sebelumnya. (mrk/jpnn)