Banyak Bocor di Kemenkeu, MA Jeblok
Audit Laporan Keuangan Oleh BPKSelasa, 08 Juni 2010 – 16:39 WIB
‘’Yang masih tertinggal adalah tetangga kita di sebelah, yakni MA. Kalau dalam masalah pengaturan hukum kita akui mereka jagonya. Tapi kalau dalam hal laporan keuangan, mereka ternyata jauh tertinggal. Opini masih disclaimer untuk MA. Inilah yang harus segera dibenahi, karena bagaimana mau mengurus hukum dengan baik kalau mengurus laporan keuangan saja tidak benar,’’ tegas Ruki.
Sementara itu, dengan opini WDP yang masih diterima Kemenkeu terutama disebabkan oleh kebocoran dan penerimaan pajak, Dirjen Pajak Kemenkeu Mochamad Tjiptardjo yang ditemui ditempat yang sama, berjanji akan terus melakukan evaluasi laporan keuangan mereka. ‘’Tentunya kita akan lihat temuan BPK dimana kekurangannya. Setelah itu ya kita perbaiki.Nanti pasti kita perbaikilah,’’ katanya. (afz/jpnn)