Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Barcelona vs Lyon: Big Sam Penasaran Pengin jadi Starter

Rabu, 13 Maret 2019 – 18:22 WIB
Barcelona vs Lyon: Big Sam Penasaran Pengin jadi Starter - JPNN.COM
Samuel Umtiti (tengah) latihan ringan bersama skuat Barcelona. Foto: AFP

jpnn.com, BARCELONA - Samuel Umtiti punya peluang menjadi starter dalam laga Barcelona vs Lyon, di Camp Nou, Kamis (14/3) dini hari nanti. Duel yang penuh makna buat Big Sam, julukan Umtiti. Barca klubnya sekarang, Lyon tim lamanya.

Tampil 90 menit ketika La Blaugrana mengalahkan Rayo Vallecano 3-1 pada jornada 27 La Liga akhir pekan lalu WIB (10/3) jadi tanda Umtiti siap kembali.

Dia telah pulih dari cedera ACL kaki kiri yang memaksanya absen selama tiga bulan. ''Saya telah menginginkannya (turun lagi di Liga Champions) setelah saya belum 100 persen siap di dalam leg pertama,'' ucap Umtiti kepada media Prancis, L'Equipe.

Maklum, sejak diboyong Barca dari Groupama, sebutan kamp latihan Lyon, pada musim panas 2016, baru kali ini bek jebolan akademi Les Gones itu bersua mantan rekan-rekannya. Di skuad Lyon masih ada delapan sosok yang pernah bersamanya, termasuk entraineur-nya Bruno Genesio dan attacking midfielder Nabil Fekir.

Nah, setelah tanpa gol pada leg pertama, Barca berpotensi menuntaskan perlawanan dari Fekir dkk di Camp Nou. Sepanjang era entrenador Ernesto Valverde, Lionel Messi dkk berhasil mencetak gol ketika leg pertama dilalui tanpa gol. Seperti saat dibekuk Espanyol di leg pertama perempat final Copa del Rey 2017 – 2018 dengan skor 1-0. Pada leg kedua, Barca membalas 2-0.

Musim ini, tren itu pun terulang setelah Barca tumbang 0-2 di kandang Sevilla pada laga leg pertama perempat final Copa del Rey. Pada leg kedua di Camp Nou, Barca sukses menyikat Sevilla dengan skor telak, 6-1. Peran Umtiti di lini belakang jadi asa Barca. ''Walau tekanannya tak sama, kami harus selalu dalam kondisi 200 persen,'' sebut Umtiti.

(Coba Anda baca lagi yang ini: Barcelona Dalam Bahaya)

Kans starter Umtiti tergantung Valverde. Apalagi, selama dia cedera, Clement Lenglet di jantung pertahanan mampu berkolaborasi dengan Gerard Pique. ''Saya tetap memberinya saran, baik sebelum laga atau di jeda laga. Tidak peduli dia kompetitor saya,'' tutur bek timnas Prancis itu. Mundo Deportivo menyebut Valverde bakal menunjuk Umtiti sebagai pendamping Pique di laga ini.

Duel Barcelona vs Lyon, Kamis (14/3) dini hari WIB nanti sangat berarti buat bek Samuel Umtiti.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News