Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Basaria Tegaskan Penyidikan Suap Damayanti Tetap Jalan

Selasa, 19 Januari 2016 – 20:06 WIB
Basaria Tegaskan Penyidikan Suap Damayanti Tetap Jalan - JPNN.COM
Ilustrasi. Foto: Dokumen JPNN

JAKARTA - KPK akan dipanggil DPR untuk mengklarifikasi penggeledahan di sejumlah ruangan anggota Komisi V DPR pekan lalu. KPK menegaskan siap hadir.

Selain itu, pemanggilan dan lainnya tak akan menghalangi proses penyidikan dugaan suap anggaran Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat yang telah menjerat anggota Komisi V DPR Damayanti Wisnu Putranti sebagai tersangka.

"Pengusutan kasus dugaan suap terkait proyek di Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat pastinya tidak akan terganggu," kata Komisioner KPK Irjen Basaria Pandjaitan di Jakarta, Selasa (19/1).

Basaria menegaskan penggeledahan ruang kerja anggota Komisi V DPR, yakni Damayanti Wisnu Putranti (Fraksi PDI-P), Budi Supriyanto (Fraksi Golkar), dan Yuddy Widiana Adia (Fraksi PKS). "Secara teknis penggeldehan di DPR sudah memenuhi prosedur," tegasnya. (boy/jpnn)

JAKARTA - KPK akan dipanggil DPR untuk mengklarifikasi penggeledahan di sejumlah ruangan anggota Komisi V DPR pekan lalu. KPK menegaskan siap

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News