Bawa PSK ke Hotel, Pasukan Pengaman Obama Diskors
Minggu, 15 April 2012 – 13:46 WIB
CARTAGENA - 11 anggota pasukan pengaman Presiden Amerika Serikat atau yang dikenal dengan Secret Service, terpaksa dibebastugakan. Pembebastugasan itu bersamaan dengan lawatan Presiden AS Barack Obama di Cartegana, Kolombia.
11 anggota Secret Service itu terpaksa dibebastugaskan karena memanggil wanita penghibur ke hotel tempat mereka menginap. Tidak hanya itu, lima personil militer AS juga dilaporkan sedang menjalani penyelidikan internal atas perbuatan tidak senonoh yang mereka lakukan di hotel yang sama dengan tempat para agen Secret Service menginap selama di Cartagena. Namun tidak jelas apakah tindakan lima personil militer itu juga karena aksi tak senonoh saat orang nomor satu di AS melakukan lawatan kenegaraan.
Asisten Direktur Secret Service, Paul Morrissey, mengatakan bahwa dugaan perbuatan tidak pantas itu pertama kali muncul Kamis (12/4) lalu sebelum Presiden Obama mendarat di Cartagena. Menurutnya, mereka yang terlibat dalam skandal ini adalah beberapa agen khusus dan petugas berseragam.
Namun tidak satupun dari agen tersebut ditugasi secara langsung mengawal Obama. Morrissey menambahkan, meskipun mencari layanan dari wantia penghibur tidak dilarang di Kolombia namun perilaku tersebut dianggap tidak pantas dilakukan oleh anggota Dinas Rahasia AS. “Mereka telah dipulangkan ke unit kerja mereka masing-masing di AS dan tugas mereka telah digantikan petugas yang lain,” ungkapnya.
CARTAGENA - 11 anggota pasukan pengaman Presiden Amerika Serikat atau yang dikenal dengan Secret Service, terpaksa dibebastugakan. Pembebastugasan
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- Asia Oceania
Operasi Patkor Kastima 2024 Dimulai, Bea Cukai-JKDM Siap Jaga Kondusifitas Selat Malaka
Jumat, 22 November 2024 – 16:36 WIB - Eropa
Hari Martabat dan Kebebasan, Simbol Ketahanan dan Harapan Rakyat Ukraina
Jumat, 22 November 2024 – 11:59 WIB - Asia Oceania
Indonesia Merapat ke BRICS, Dubes Kamala Tegaskan Sikap Amerika
Rabu, 20 November 2024 – 18:02 WIB - Amerika
Ngebet Usir Imigran, Donald Trump Bakal Kerahkan Personel Militer
Selasa, 19 November 2024 – 12:33 WIB
BERITA TERPOPULER
- Hukum
AKP Dadang Iskandar Pembunuh Kasat Reskrim Polres Solok Selatan Terancam Dihukum Mati
Minggu, 24 November 2024 – 00:01 WIB - Pilkada
Tim Pram-Doel Kecam Pernyataan Bernuansa SARA Menteri Maruarar Sirait
Sabtu, 23 November 2024 – 22:22 WIB - Pilkada
Survei Publicsensum: Elektabilitas Isran-Hadi Makin Moncer di Pilkada Kaltim
Minggu, 24 November 2024 – 00:50 WIB - Politik
Kampanye Terakhir, Luluk-Lukman Tawarkan Solusi Atas Permasalahan di Jatim
Sabtu, 23 November 2024 – 22:05 WIB - Pilkada
Puluhan Sukarelawan Pramono-Rano Deklarasi Dukung Ridwan Kamil-Suswono di Kampanye Akbar
Minggu, 24 November 2024 – 00:42 WIB