Bayang-Bayang Pak Sum di Atas Laut Benoa
Senin, 08 Oktober 2012 – 01:01 WIB
Sesekali saya memang mengalami, dua-tiga hari setelah keputusan diambil, dia datang lagi dengan ide baru. Rupanya, dia tidak puas dengan keputusan yang sudah diambil. Tapi, dia juga tidak ngotot dengan ide lamanya. Kelihatannya dia terus berpikir dan berpikir. Lalu menemukan ide yang lebih baru. Yang hebat, dia tidak pernah takut mengemukakan ide yang lebih baru itu kepada saya.
Dan, saya tidak pernah malu untuk mencabut keputusan saya yang memang kalah baik dari idenya.
Kini, Pak Sum dirawat di Singapura. Enam bulan lalu, lewat tengah malam, dia terkena stroke. Untung istrinya segera melarikannya ke rumah sakit. Tidak sampai kehilangan golden time yang sangat vital bagi penderita stroke. Nyawanya selamat.